Beriklan tidaklah harus mengeluarkan banyak uang. Bahkan saat ini banyak
media iklan baris online yang menyediakan fasilitas gratis untuk beriklan,
salah satunya adalah iklanbaris.co.id. Sayangnya masih banyak orang yang
tidak bisa memanfaatkan fasilitas tersebut dengan baik.
Seperti Anda ketahui, iklan baris hanya menyediakan ruang yang sempit untuk
iklan Anda, mungkin hanya beberapa baris iklan. Dengan ruang yang begitu
sempit, bagaimana membuat iklan Anda mendapat perhatian dari pengunjung ?
Di situlah seninya beriklan di iklan baris.
Satu prinsip yang harus Anda ketahui adalah JANGAN MENJUAL di iklan baris.
Dengan hanya beberapa kalimat pada iklan baris, tidak cukup informasi bagi
pembacanya untuk membuat keputusan untuk membeli atau tidak. Lagi pula pada
umumnya orang tidak suka jika mendapati seseorang berusaha menjual sesuatu
kepadanya.
Jadi fungsi utama iklan baris adalah membuat pembacanya menjadi PENASARAN
dengan produk yang Anda iklankan, sehingga berusaha mencari informasi lebih
lanjut tentang produk tersebut. Lihat, kata ‘PENASARAN’ sengaja saya cetak
dengan huruf kapital semua.
Pembaca yang penasaran akan menelepon Anda, mengirim e-mail untuk Anda, atau
membuka website Anda. Di sanalah . . . dengan penjelasan melalui telepon atau
e-mail atau sales letter di website Anda, pembaca tersebut mendapatkan
informasi lebih detail tentang produk Anda, sekaligus mengetahui lebih banyak
manfaat dan keunggulan produk Anda dibandingkan dengan produk lain sejenis.
Dan akhir yang diharapkan adalah mereka memutuskan untuk membeli produk
Anda !
Bagaimana caranya ?
Berikut ini ada beberapa point yang saya harap dapat membantu Anda :
Tunjukkan masalah apa yang dapat diatasi oleh produk tersebut
Tunjukkan manfaat dan keunggulan produk tersebut untuk pembaca
iklan Anda
Tunjukkan nomor telepon, e-mail atau website yang dapat memberi
informasi lebih lanjut tentang produk tersebut
Jangan mendeskripsikan produk Anda
Jangan menyebutkan nama produk Anda
Jangan pernah mencantumkan harga produk Anda
http://bintangweb.com
Temukan semuanya tentang business & advertising
Tidak ada komentar:
Posting Komentar