Senin, 09 Januari 2012

Mengenal Penyebap Bau Mulut







Perawatan Mulut - Bau mulut atau secara medis disebut halitosis  memang terkadang sangat mengganggu saat berinteraksi sosial.
Nafas tak sedap sebenarnya dapat dilacak dari sesuatu yg Anda makan. Jenis-jenis makanan yg beraroma kuat seperti ikan, hidangan berbumbu (bawang, pastrami, cabai, salami atau peperoni),  makanan berlemak khususnya daging dan produk susu, dapat memicu reaksi kimia dalam perut yg menyebabkan paru-paru mengeluarkan bau tak sedap.
Menurut para ahli, biasanya bau tak sedap ini akan hilang dgn sendirinya dalam waktu 24 hingga 48 jam.

Penyakit Gusi
Bau mulut juga dapat dihasilkan oleh beragam penyakit gusi seperti gingivitis dan periodontitis . Jika Anda mengalami masalah ini, segeralah tuk membiasakan diri menggosok gigi dgn benar dan melakukan flossing (membersihkan dgn benang khusus). Selain gigi dan gusi, jangan lupa pula tuk membersikan lidah. Berkumurlah dgn air atau obat kumur non-alkohol. Jika Anda merokok, bau mulut dapat dijadikan alasan yg tepat tuk menghentikan kebiasaan buruk tersebut.

Dalam mulut yg sehat, sel-sel mati  akan terkelupas secara alami lalu tertelan bersama air liur dan tercerna tanpa menyebabkan bau mulut.  Tetapi dalam mulut yg tak sehat, bakteri dan plak menumpuk akibat sisa makanan. Kondisi ini dapat menurunkan jumlah alir liur. Alhasil, mulut akan terasa kering dan aroma nafas pun menjadi bau.

Bagi Anda pengidap bau mulut kronis, ada empat tahap perawatan mulut yg dianjurkan para dokter gigi dalam menjaga kesehatan gigi dan mulut. Empat rutinitas wajib tersebut adalah membiasakan diri membersihkan mulut, melakukan flossing setiap hari, menggosok gigi tiga kali sehari dgn sikat dan pasta gigi yg tepat, serta menggunakan pembersih lidah (tongue scraper).

faktor lain
Bau mulut juga bisa disebabkan oleh kondisi genetika. Tuk menangani masalah ini dibutuhkan cara pembersihan khusus dan program perawatan gigi  yg tepat melalui dokter gigi Anda. Perlu diingat pula,  kebiasaan merokok, penyakit tertentu seperti diabetes dan gagal liver atau pun pengobatan medis dapat menyebabkan bau mulut.

Sumber:kompas.com




Info Terkati:
Perawatan Mulut

Tidak ada komentar:

Posting Komentar