Selasa, 05 Oktober 2010

Suplement Untuk Kebutuhan Kondisi Tertentu



Rutinitas sehari-harimembuat sebagian orang tak bisa memenuhi kebutuhan gizi dan vitamin yangmemadai. Gantinya, mereka mengonsumsi berbagai nutrisi & suplemen makanan.

Nutrisi & suplemen. Bagi orang yang masih sehat, dan berusia muda tidak perlu mengonsumsi suplemen maupun multivitamin. Karena, bila masih muda sudah mengonsumsi suplemen, maka daya tahan tubuh terhadap penyakit malah akanmenjadi berkurang karena tergantung asupan suplemen dan tidak alami.

Suplemen hanya dianjurkan bagi mereka yang elderl yaitu orang yang sudah tua, di atas usia 60 tahun, kata Guru Besar DepartemenIlmu Penyakit Dalam FKUI Prof Dr Hendarman T Pohan. Dia mengungkapkan, agarkondisi tubuh tetap sehat dan prima, maka pola hidup sehat harus diterapkandalam kehidupan sehari-hari.

Berbeda dengan obat-obatan yang harus diuji efektivitasnya dengan uji klinis,suplemen makanan tidak perlu melalui prosedur seperti itu. Suplemen makananmuncul tak lepas dari perkembangan ilmu pengetahuan yang mengungkapkan tentangteori radikal bebas yang dapat merugikan kesehatan tubuh manusia. Para ahli berlomba-lomba untuk mengungkapkan carapencegahannya melalui zat-zat antioksidan. Radikal bebas dianggap berperancukup menonjol dalam proses terjadinya berbagai penyakit degeneratif sepertiarteriosklerosis, penyakit jantung, kanker dan proses penuaan.

Kebutuhan Kondisi Tertentu

Nutrisi & suplemen masih sering menjadi perdebatan. Asal mampu menerapkan pola hidup sehat, sebenarnya orang dewasa yang sehat mampu memenuhi nutrisi yang cukup untuk dirinya. Dengan begitu suplemen tidakdibutuhkan.

Hal itu pun berlaku untuk kaum hawa. Suplemen tidak dibutuhkan, sepanjangmenerapkan diet seimbang, kalori cukup, makan bervariasi, makan sayur dan buahdalam jumlah cukup serta bervariasi. Namun, pakar Gizi dari RS Pusat PertaminaJakarta dr Titi Sekarindah MS mengungkapkan, tak sedikit perempuan yang polamakannya kurang baik, jarang makan buah dan sayur, suka melakukan diet, atauberolahraga terlalu keras.

Hal inilah yang membuat wanita sering mengalami kekurangan vitamin dan mineral, katanya seperti dikutip www.gizi.net. Dia menambahkan, untuk menutupi kekurangan nutrisi inilah diperlukan suplemen (nutrisi & suplemen). Khusus untuk wanita, asupan nutrisi  & suplemen diperlukan pula untuk menutupi kekurangan nutrisi yang disebabkan olehperiode menstruasi, hamil, menyusui, masa-masa premenopause, dan menopause.

sumber: lifestyle.okezone.com
Temukan semuanya tentang iklan gratis, Pasang Iklan, bisnis, Iklan Baris

Tidak ada komentar:

Posting Komentar